Memilih alat berat yang tidak hanya tangguh tetapi juga efisien menjadi salah satu kunci utama keberhasilan dalam setiap pekerjaan. Pelanggan yang mengutamakan produktivitas tinggi dengan biaya operasional yang terkendali kini dapat mempertimbangkan Liebherr Material Handling LH40 sebagai solusi unggul. Melalui teknologi inovatif, LH40 hadir sebagai investasi cerdas yang memberikan penghematan nyata dalam jangka panjang.

Produk MCP: Liebherr Material Handling LH40

Liebherr LH40 merupakan salah satu produk unggulan yang tersedia melalui Multicrane Perkasa. Didesain khusus untuk pekerjaan bongkar muat batu bara, kayu (log atau serpihan), dan scrap logam, LH40 menawarkan kombinasi produktivitas tinggi dengan konsumsi energi yang rendah. Mesin ini dibekali sistem Liebherr Power Efficiency (LPE) yang mengoptimalkan kinerja seluruh komponen penggerak sehingga memastikan pengoperasian pada titik penggunaan energi spesifik terendah tanpa mengorbankan performa.

Keunggulan Teknologi LH40

LH40 dilengkapi sistem pemulihan energi melalui closed hydraulic circuit untuk mekanisme slewing. Teknologi ini memungkinkan energi pengereman dipakai kembali dalam sistem sehingga dapat meningkatkan efisiensi tanpa menambah konsumsi bahan bakar. 

Selain itu, implementasi fungsi automatic idling dan engine shut-down secara efektif menekan konsumsi energi ketika mesin dalam kondisi tidak aktif. Hal ini berkontribusi pada penghematan bahan bakar yang substansial sekaligus pengurangan tingkat kebisingan di area kerja.

Dalam upaya mendukung keberlanjutan, pelanggan dapat memilih opsi electric drive. Keunggulan konsep ini meliputi pengoperasian tanpa emisi, perpanjangan signifikan pada interval servis, serta penghapusan kebutuhan penggantian oli dan pengisian bahan bakar, yang secara keseluruhan menurunkan biaya operasional.

Produktivitas yang Meningkat dengan Sistem Quick Coupling

Produktivitas LH40 semakin ditingkatkan dengan berbagai pilihan attachment dan sistem quick coupling dari Liebherr. Dengan penggunaan sistem ini, pelanggan dapat mengganti peralatan kerja dengan cepat dan aman, meningkatkan efisiensi hingga 30%. 

Konstruksi grapple dan attachment lainnya juga telah dioptimasi menggunakan metode finite element (FEM), menghasilkan keseimbangan ideal antara berat alat, kapasitas volume, dan umur pakai yang lebih panjang, memaksimalkan kinerja dan daya tahan.

Mengapa LH40 Menjadi Investasi Jangka Panjang

Investasi pada Liebherr LH40 melalui Multicrane Perkasa adalah langkah cerdas untuk masa depan. Kombinasi konsumsi energi rendah, biaya perawatan minimal, dan produktivitas maksimal menjamin keuntungan jangka panjang.

Setiap pekerjaan di masa kini menuntut efisiensi dan keberlanjutan, LH40 menjadi pilihan tepat bagi pelanggan yang ingin memastikan kelancaran operasi material handling sambil mengoptimalkan pengembalian investasi.

Dengan penguasaan teknologi internal, penggunaan komponen bermutu tinggi, dan dukungan layanan purna jual dari Multicrane Perkasa, pelanggan dapat mempercayakan kebutuhan alat berat material handling pada LH40 untuk masa depan pekerjaan yang lebih produktif dan ekonomis.